Inspirasi
Gaya Victorian, Arts and Craft, dan Art Nouveau
Konsep interior yang
cukup sering digunakan oleh masyarakat luas yaitu Victorian, art and craf, dan art nouveau. Mulai dari Sebelum Masehi
(SM) hingga abad ke-21 ini berkembangan konsep bangunan semakin lebih
sederhana. Masyarakat modern yang lebih cenderung simple dan itu juga
mempengaruhi mereka dalam pemilihan konsep bangunan dan tata ruang. Konsep
interior modern seperti konsep rumah minimalis sering digunakan karena luas
tanah yang tidak memungkinkan untuk dibangun dengan konsep yang lain. Selalu
ada kekurangan dan kelebihan dalam suatu konsep interior yang digunakan untuk
sebuah rumah, bahkan dalam konsep paling sederhana sekalipun.
Seperti
apakah konsep desain Victorian
Meledaknya revolusi industry maka sudah dipastikan
kebutuhan manusia pada zaman tersebut semakin berkembang. Mulai dengan
munculnya kebutuhan mempromosikan dan juga menginformasikan sesuatu pada public
umum. Saat itu teknologi cetak sedang berkembang dengan pesat hingga memunculkan
kebutuhan-kebutuhan dalam bidang marketing seperti kebutuhan untuk mengedukasi
yang memunculkan sebuah industrialisasi yang semakin maju dan kompleks. Gaya
Victorian ini terkesan natural dengan ciri-ciri berupa ornament-ornamen dan
karya-karya yang sifatnya sismetris dan juga penggunaan warna-warna yang
natural.
Untuk
arsitektur dan interior gaya Victorian mempunyai gaya yang cenderung beragam
dengan sejarah yang panjang. Untuk arsitektur dan interiornya sendiri bertitik
tolak pada pola dan pelapiasan, penggunaan kain beledru serta motif bunga yang
berlebihan, barang-barang antic, kursi berkancing, serta perabot-perabot yang
terkesan kokoh.
Desain interior Victorian |
Seperti
apakah konsep desain arts and craft
Arts and craft muncul
akibat dari ketidak sukaan dan ketidak puasan terhadap gaya Victorian yang
dianggap telah terlalu tradisional dan ketinggalan zaman. Selain itu Victorian
juga mempunyai nilai-nilai yang dianggap miskin estetis karena sifatnya yang
natural dan juga apa adanya. Ciri dari style ini adalah memiliki nilai estetis
dan craftmenship yang tinggi , border yang berupa sulur-sulur atau tumbuhan
yang padat juga rumit. Dipengaruhi oleh sedikit gaya gothic, jika dibandingkan
dengan gaya Victorian, arts and craft jauh terlihat lebih bagus dan inovatif.
Untuk arsitektur dan interiornya art and craft
merupakan reaksi terhadap kerumitan gaya Victorian. Cirri khas interiornya
adalah motif bunga dan dedaunan sedrhana pada wallpaper dan kain, serta perabot
yuang dibuat dengan tangan dan memiliki kesamaan dengan gaya shaker
Desain interior arts and craft |
Desain interior arts and craft |
Seperti
apakah konsep desain art nouveau
Seperti dengan arts and
craft, art noeveau muncul karena ketidakpuasan terhadap gaya Victorian. Untuk
arsitektur interiornya sendiri berupa gaya yang berkelok-kelok. Bentuk-bentuk
organic tak lazim yang tampak dari arsitektur hingga aksesoris-aksesorisnya.
Ada beberapa penafsiran mengenai gaya ini termasuk art nouveau versi Tiffany
Amerika Serikat dan gaya Charles Rennie Macintosh yang lebih cenderung
gometris.
Desain interior art nouveau |
Desain interior art nouveau |
No comments:
Post a Comment