--> Pemasangan dana Pengukuran Gorden | Desain Interior Eksterior

Thursday, April 23, 2015

Pemasangan dana Pengukuran Gorden

| Thursday, April 23, 2015
Pemasangan dana Pengukuran Gorden
Mengukur gorden untuk sebuah jendela adalah hal yang wajib dilakukan sebelum membeli kain atau gorden yang telah jadi agar tidak terlihat berlebih atau bahkan malah terlihat kurang. Sungguh bahagia rasanya tinggal disebuah rumah yang merupakan milik pribadi yang nanti pada akhirnya bisa menciptakan rumah yang selalu didambakan. Kain dan dekorasi mempunyai pengaruh yang besar tapi keduanya sulit untuk diterapkan di rumah-rumah moderndan sebab biaya serta perawatannya harus sepadan. Jika anggaran sedikit sebisa mungkin jangan membuat kesalahan dalam menciptakan kenyamanan rumah dengan menggunakan soft furnishing. Langkah pertama yang harus dilakukan adalah mengerti bagaimana soft furnishing yang akan membantu dalam mengembangkan gaya dokorasi pribadi sendiri pada rumah yang selama ini diidamkan.
Pemasangan dana Pengukuran Gorden
Pemasangan dana Pengukuran Gorden

Pemasangan dana Pengukuran Gorden
Pemasangan dana Pengukuran Gorden

Pemasangan dana Pengukuran Gorden
Pemasangan dana Pengukuran Gorden


Untuk tiap pasang gorden akan memerlukan dua macam ukuran gorden yaitu panjang (horizontal) keseluruhan rel atau bilah goren dan panjang (vertical) akhir (drop) gorden. Gunakan pita ukur logam yang panjang sebab pita ukur biasa meregang dan kecil akurasinya. Pekerjaan mengukur ini jauh lebih mudah jika dapat dilakukan berdua selain itu buat sketsa jendela terlebih dahulu lalu tulis ukuran-ukuran di sekeliling gambar itu.
Tentukan terlebih dahulu lokasi pemasangan rel atau bilah gorden. Ukur panjang rel atau bilah lalu kemudian ukur panjang akhir keseluruhan gorden dari bagian bawah cincin tempat kait gorden nanti digantungkan. Gorden harusalah berakhir 1 cm dari lantai atau kusen jendela. Jika lantai belum selesai ditata maka harus mengecek ulang hasil akhir pengukuran setelah karpet atau juga penutup lantainya selesai dipasang.
Tingkat kepenuhan (fullness)
Kain gorden selalu lebih lebar daripada panjang bilah atau rel agar gorden terlipat-lipat ketika gorden. Dapat menggunkaan kain dalam kualitas yang berbeda-beda sesuai pada penampilan yang diinginkan
·         Tingkat kepenuhan satu setengah (kain satu setengah kali lebih lebar daripada  lebar akhir penutup jendela) berguna untuk gaya-gaya kontemporer yang hanya memerlukan sedikit lipat. Pilihan ini yang paling ekonomis.
·         Tingkat kepenuhan dua kali adalah tingkat rata-rata yang bagus terutama untuk gorden-gorden kontemporer. Tingkat kepenuhan ini membuat gorden tampak penuh sekaligus memperlihatkan corak kain.
·         Tingkat kepenuhan tiga kali dapat memberikan penampilan mewah yang sangat penuh tetapi mungkin terlalu berat untuk ruang yang berukuran kecil.
Mencocokkan corak

Jika menggabungkan dua potong kain bercorak maka cocokkan desainnya di bagian kelim dan menyertakan bagian yang disisakan untuk sambungan ke dalam kalkulasi kain. Ulangan corak yang umum ditemukan adalah 15cm, 30cm, atau 64cm dan angka-angka itu tertera pada label kain. Jumlahkan banyaknya ulangan corak bagi setiap potong kain yang digunakan untuk gorden, hal itu akan memungkinkan menciptakan desain sedemikian rupa sehingga terlihat bagus pada garis kamput gorden.

Related Posts

No comments: